Jatibarang – Sejumlah 1.095 pegiat agama di 22 desa se Kecamatan Jatibarang, Rabu (15/9) mendapat bantuan pembinaan dari pemerintah Kabupaten Brebes. Mereka terdiri dari Imam Masjid/Mushola 496 orang, Guru Ngaji 391 orang, Guru Madrasah Diniyah 125 orang, pengasuh pondok pesantren 1 orang, Da’i 42 Orang dan Hafidz/hafidzah 40 orang.
Kegiatan pembinaan yang dipusatkan di 10 titik lokasi dihadiri Wakil Bupati Brebes Narjo, SH, MH. Dana Pembinaan ini merupakan bagian dari perhatian pemerintah kepada pegiat agama yang berperan aktif menyumbangkan ilmu, waktu, da tenaga demi kemajuan umat dan agama. Hal ini disampaikan Narjo, saat bertatap muka dengan pegiat agama di SMP Negeri 1 Jatibarang.
Atas nama pemerintah daerah, beliau menyampaikan ucapan terima kasih dan berharap, selaku tokoh agama dan tokoh masyarakat, para da’i dan guru agama ini mampu mengajak dan mengingatkan masyarakat mematuhi protokol kesehatan di masa pandemi ini. Selain di SMP N Jatibarang 1, hal yang sama disampaikan wakil bupati saat kegiatan pembinaan di SD N Jatibarang Lor 2, SD N Tegalwulung 1, SD N Janegara 2 dan SD N Kendawa 1.
Di setiap lokasi pembinaan, juga disiapkan tenaga kesehatan dari Puskesmas Jatibarang dan Puskesmas Klikiran guna memberikan vaksin Covid-19 bagi penerima bantuan yang belum sempat divaksin.
hadir mendampingi wakil bupati, Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Drs. Akhmad Ma’mun, M.Si, Kepala Bagian Kesra Akhmad Syaekhu, SH, MH, Camat Jatibarang Imam Tohid, S.Sos, dan Kapolsek Jatibarang AKP Sunarto. Secara keseluruhan kegiatan pembinaan guru ngaji dan lainnya berlangsung lancar. Mendapat sambutan positif masyarakat penerima bantuan (Arthur).